Selasa, 17 Mei 2011

Professional Fee Pelatihan

Sebagian besar pelatihan yang kami selenggarakan dituntut untuk bisa langsung memberikan kontribusi dalam peningkatan kinerja perusahaan. Dalam pelatihan tentunya peserta mendapatkan pemahaman tentang apa yang perlu dilakukan perbaikan baik bagi dirinya, cara kerjanya, kinerja bagian atau kinerja perusahaannya, serta memperoleh semangat dalam melakukan perubahan atau perbaikan. Oleh karena itu kami selalu meminta masukan tentang persoalan yang terjadi diperusahaan sehingga diharapkan setelah pelatihan ada bekal perbaikan yang langsung dapat dilakukan oleh peserta.

Dalam mengimplementasikan ide perbaikan, ada tantangan yang akan dihadapi oleh peserta dimana suatu hal yang wajar apabila setiap perubahan akan mendapatkan perlawanan berupa penolakan. Memang tak ada orang yang menolak perubahan tetapi mereka menolak untuk diubah. Tantangan lainnya adalah berasal dari dalam diri orang yang bersangkutan berupa kebiasaan. Oleh karena itu pihak kami banyak melakukan supervisi dan bimbingan setelah melakukan pelatihan, agar hasil pelatihan memiliki dampak langsung terhadap peningkatan kinerja di perusahaan dan Return On Training Investment (ROTI)dapat dipertanggung jawabkan. Bagi perusahaan yang hendak mengukur ROTI atas dampak pelatihan akan dikenakan biaya tersendiri.

Penawaran Professional Fee kami adalah sebagai berikut :

a. Professional Fee untuk Pembicara Pelatihan ....Rp 2.500.000,00 / jam.
b. Professional Fee Partner dalam Supervisi ........Rp 2.500.000,00 / Mandays
c. Professional Fee Senior Staf dalam Supervisi ... Rp 1.750.000,00 / Mandays
d. Professional Fee untuk Penanganan Corporate diperhitungkan tersendiri

Biaya pelatihan dan supervisi adalah biaya untuk pembicara atau personil yang ditugaskan, belum termasuk biaya akomodasi, administrasi, fotocopy, dan penggandaan makalah, Out Town Allowance (OTA).

Dapatkan peluang untuk penghematan biaya pelatihan dengan melakukan pengambilan Paket Pelatihan, Kontrak Kerja Pelatihan, dan Promo pelatihan sampai dengan 25 Agustus 2011 dengan menghubungi pihak kami, PT. Smart Business Solution di 031-8781491 dengan bapak Ismanu, ibu Olsa, atau ibu Rini.

Mari berbuat dan berkarya lebih banyak lagi demi bangsa Indonesia

Salam Sukses Selalu

Reksa Boeana
Executive Partner Smart Business Solution

Tidak ada komentar:

Posting Komentar